18 January 2022
SUDAH AMANKAH PRODUK MINYAK KELAPA ANDA?
Penulis : Anna Christine
Mojokerto – Minyak kelapa memiliki beragam manfaat yang baik bagi kesehatan tubuh. Tidak hanya digunakan untuk keperluan memasak saja, minyak kelapa dapat diolah menjadi berbagai macam jenis makanan yang bisa dikonsumsi oleh masyarakat. Misalnya, sebagai bahan dasar memproduksi margarin, minyak goreng kelapa, es krim hingga creamer. Oleh karena itu, kesehatan dan keamanan pangan perlu diperhatikan konsumen sebelum membeli produk minyak kelapa.
PT Indo Oil Perkasa Tbk (IOP) sebagai produsen dan distributor minyak kelapa di Indonesia sangat memperhatikan kualitas produk serta turunannya sesuai standar kesehatan dan keamanan pangan yang berlaku. Hal itu dibuktikan dengan adanya pengakuan dari lembaga sertifikasi internasional BQSR Quality Assurance PVT.LTD terkait dengan jaminan keamanan pangan. Perseroan yang bergerak di sektor pengolahan kopra dan penjualan minyak kelapa ini juga mendapat sertifikat ISO 22000:2018 karena mampu memenuhi standar keamanan pangan yang ditetapkan.
Pada kesempatan yang sama, perseroan dengan kode ticker OILS ini mendapat sertifikat jaminan halal atas produk dan turunan yang dihasilkan dari Lembaga Pengkajian Pangan, Obat-Obatan dan Kosmetik Majelis Ulama Indonesia (LPPOM MUI). Adanya kepemilikan sertifikat keamanan pangan dan halal menunjukkan bahwa perseroan sangat peduli terhadap aspek terpenting bagi konsumennya.
"Kami bersyukur dan berterima kasih atas pengakuan dari berbagai pihak termasuk lembaga-lembaga yang kompeten. Kami berharap dengan adanya sertifikat tersebut bisa meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap produk-produk perusahaan,” ungkap Direktur Utama PT Indo Oil Perkasa Tbk, Johan Widakdo Liem.
Johan menyampaikan jika masyarakat tidak perlu takut atau ragu karena hasil produk PT Indo Oil Perkasa Tbk telah terjamin kualitas dan keamanan pangannya. Perseroan yang berdiri sejak 2016 ini selalu berhati-hati dalam menjaga keamanan pangan mulai dari proses pemilihan bahan baku, penyimpanan, hingga pengolahan produk yang tepat. Prinsip keamanan pangan sangat penting karena berkaitan dengan kesehatan tubuh.
“Jika makanan tidak aman bisa memicu sejumlah penyakit atau malnutrisi, kami tidak ingin mitra atau konsumen menjadi tidak sehat. Minyak kelapa kami sudah terbukti keamanannya sehingga mitra industri atau konsumen bisa mengolahnya sebagai bahan baku pembuatan produk pangan, kecantikan hingga kesehatan,” kata Johan.
Produk utama yang diproduksi dan dipasarkan oleh PT Indo Oil Perkasa Tbk adalah Crude Coconut Oil (CNO) atau minyak kelapa mentah. CNO dapat diolah lebih lanjut menjadi minyak kelapa yang disebut Refined Coconut Oil (RBD). RBD memiliki karakteristik yang berbeda karena adanya proses distilasi bertekanan tinggi sehingga minyak kelapa yang dihasilkan menjadi lebih bening, memiliki rasa hambar dan tidak berbau. RBD cocok digunakan sebagai bahan baku pembuatan sabun, kosmetik, dan pengolahan makanan.
Disamping itu, perseroan juga memproduksi bungkil kopra atau copra meal. Produk ini berasal dari kopra kering yang diekstraksi menjadi 70 persen minyak kelapa dan 30 persen tepung kopra yang berwarna cokelat saat di masak. Tepung kopra masih mengandung sumber protein sehingga berpotensi digunakan sebagai bahan baku pakan ternak.
“Banyak fasilitas dan terobosan yang akan terus dilakukan perusahaan untuk memproduksi produk turunan kelapa yang berkualitas. Visi kami adalah menjadi produsen serta eksportir minyak kelapa global yang unggul, berwawasan, dan terkemuka,” tukas Johan.
  Berita Terkait
18 Jan 2022
Alami kebakaran, OILS tetap optimis target produksi tetap tercapai
Siaran Pers
Jakarta – PT Indo Oil Perkasa Tbk atau emiten pengekspor minyak... Baca lebih lanjut
18 Jan 2022
SUDAH AMANKAH PRODUK MINYAK KELAPA ANDA?
Siaran Pers
Mojokerto – Minyak kelapa memiliki beragam manfaat yang baik... Baca lebih lanjut
18 Jan 2022
TAMBAH SALURAN DISTRIBUSI KE LUAR NEGERI, PT INDO OIL PERKASA TBK EKSPOR PRODUK KE BANGLADESH
Siaran Pers
Mojokerto – PT Indo Oil Perkasa Tbk (IOP) terus melebarkan... Baca lebih lanjut
18 Jan 2022
MENGENAL CRUDE COCONUT OIL (CNO) DAN PRODUK TURUNANNYA
Siaran Pers
Mojokerto - Crude Coconut Oil (CNO) atau minyak kelapa mentah adalah... Baca lebih lanjut
18 Jan 2022
MENGINTIP RENCANA PT INDO OIL PERKASA TBK USAI IPO
Siaran Pers
Mojokerto - PT Indo Oil Perkasa Tbk (IOP) telah mempersiapkan rencana... Baca lebih lanjut
18 Jan 2022
PT INDO OIL PERKASA TBK RESMI MELANTAI DI BURSA EFEK INDONESIA
Siaran Pers
Mojokerto – Produsen dan eksportir minyak kelapa, PT Indo Oil... Baca lebih lanjut